Yahoo! Indonesia Berbagi Pengalaman di Studium Generale BINUS UNIVERSITY
Jakarta, 9 April 2013 – Dalam era globalisasi seperti saat ini, kebutuhan akan informasi semakin tinggi dan salah satu mediumnya adalah melalui internet. Yahoo! sebagai salah satu multiservices portal mempunyai fokus untuk membuat kebiasaan sehari-hari lebih menginspirasi dan menghibur. Yahoo! Indonesia membuka kantor di Jakarta pada tahun 2009 dan kini mendukung berbagai fungsi termasuk editorial, pemasaran dan penjualan. Yahoo! Indonesia memiliki portfolio produk dan portal Yahoo! yakni Yahoo! Homepage, Yahoo! Search, Yahoo! Mail, Yahoo! Messenger, Yahoo! Mail, Yahoo! Olahraga, Yahoo! She, Yahoo! OMG dan Flickr.
Beragam inovasi inilah yang akan dibahas dalam Studium Generale Yahoo! Chapter. Kegiatan yang merupakan kerjasama antara BINUS UNIVERSITY dengan Yahoo! Indonesia ini akan berlangsung di Kampus Anggrek, BINUS UNIVERSITY. Kali ini Studium Generale mengambil tema ”Innovation with Big Fun.”
Studium Generale Yahoo! Chapter menghadirkan Roy Simangunsong (Country Ambassador Yahoo! Indonesia) sebagai pembicara. Dalam Studium Generale kali ini, Beliau akan membahas mengenai bagaimana perkembangan Yahoo! Indonesia selama empat tahun serta inovasi yang dilakukan sebagai perusahaan berkelas global dalam masyarakat dunia.
”Sungguh merupakan sebuah kehormatan bagi pihak civitas academica BINUS UNIVERSITY bisa mendapat kunjungan istimewa dari Yahoo! Indonesia. Apa yang disampaikan oleh pihak Yahoo! Indonesia telah membuka cakrawala baru akan pentingnya semangat untuk tumbuh bersama pasar dengan dasar keahlian dan kecintaan pada bidang yang digeluti,” ujar Prof. Dr. Ir. Harjanto Prabowo, MM. (Rektor BINUS UNIVERSITY).
Studium Generale merupakan salah satu wujud dari visi BINUS UNIVERSITY ”A World-class University, in continuous pursuit of innovation and enterprise,” untuk mempersiapkan para mahasiswa agar siap bersaing dalam dunia global. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pengalaman lebih kepada mahasiswa BINUS UNIVERSITY, sekaligus memperkaya wawasan mereka mengenai industri global.
***
Tentang BINUS UNIVERSITY
Silahkan kunjungi website www.binus.ac.id
Untuk informasi lebih lanjut silakan hubungi:
Katri Lalita
Marketing Communication BINA NUSANTARA
e-mail : klalita@binus.edu
Telp : 5345830 ext. 2150
HP : 0877 8898 4433