MELAHIRKAN DEVELOPER APLIKASI BERDAYA SAING GLOBAL YANG MEMBERDAYAKAN MASYARAKAT MELALUI PEMANFAATAN TEKNOLOGI

Selamat datang di Apple Developer Academy @BINUS, Apple Developer Academy pertama di Indonesia dan di Asia Tenggara. Terima kasih atas kehadiran Bapak/Ibu dan hadirin pada acara Graduation Ceremony dan Talent Spark Angkatan ke-2 Apple Developers Academy @BINUS ini.

Bapak dan Ibu sekalian, as we all know, Indonesia adalah negara dengan populasi ke-4 terbesar di dunia, kelas menengah yang bertumbuh, dengan 56% penetrasi pengguna internet dan 53% dari populasi tersebut adalah pengguna mobile internet aktif. Dalam rangka mendukung pertumbuhan Indonesia dan relevansi dengan era industri 4.0 dan era transformasi digital, bisnis dan industry harus bertransformasi dengan mengedepankan digital dan teknologi. Hal ini tentu membutuhkan sumber daya manusia yang memilliki kompetensi tinggi yang mampu mengidentifikasi masalah yang dihadapi masyarakat, mampu melakukan riset yang comprehensive dan mendalam, serta mampu merancang solusi atas permasalahan tersebut melalui teknologi.

Sejalan dengan visi BINUS Higher Education “Fostering and Empowering the society in building and serving the nation”, BINUS UNIVERSITY bersama dengan Apple menghadirkan Apple Developer Academy @BINUS untuk menjawab tantangan tersebut dengan melahirkan developer handal berkelas dunia yang dapat memberikan solusi untuk masyarakat, di sekitar kita maupun globally, melalui teknologi.

Bapak/ Ibu, hari ini Apple Developer Academy @BINUS meluluskan angkatan ke-2 nya sebanyak 194 lulusan, yang telah mengikuti dan menyelesaikan program intensif ini selama 10 bulan.

Kami percaya lulusan Apple Developer Academy @BINUS dapat berkontribusi bagi Indonesia, membina dan memberdayakan masyarakat. Mereka tidak hanya menjadi pekerja profesional, namun juga dapat memberdayakan masyarakat dengan menciptakan lapangan pekerjaan dan kesempatan lain melalui solusi yang dihadirkan aplikasi yang mereka kembangkan.

Pada kesempatan ini, kami juga menyampaikan apresiasi kepada Apple atas komitmen melalui Developer Academy Program ini dan komitmen melalui lingkungan belajar yang dibangun, teknologi yang mendukung pembelajaran, serta metode pembelajaran Challenge Based Learning yang dikembangkan.

Terima kasih pula kepada semua pihak yang telah mendukung Apple Developers Academy @BINUS ini; partner perusahaan dari berbagai bidang industri, asosiasi industri, organisasi kemasyarakatan, dan media, serta dukungan penuh dari pemerintah sejak awal program ini berdiri hingga hari ini.

Bapak & Ibu, prestasi ini tentu juga tidak lepas dari kerja keras serta dedikasi dari team manajemen, fasilitator, serta mentor dari Apple Developers Academy @BINUS. Terima kasih!

And most importantly, congratulations to all the graduates! 194 gradutes ini, yang terdiri dari 90 mahasiswa BINUS University dan 104 masyarakat umum, berasal dari seluruh Indonesia, telah menghasilkan 36 aplikasi yang siap digunakan oleh masyarakat.

Tanpa berpanjang lebar, mari kita dengarkan langsung presentasi mengenai beberapa aplikasi yang telah dihasilkan oleh para graduates ini. Terima kasih…